Tips Merawat Rambut Tetap Indah Setelah Disanggul

Merapikan rambut setelah disanggul pada hari pernikahan bukan hal mudah. Butuh perhatian khusus untuk menjaga rambut tetap indah setelah proses sasak dan pemberian hair spray. Kecantikan wajah seorang pengantin wanita tentu harus sejalan dengan tata rambut atau sanggul yang indah. Baik sanggul tradisional sesuai pakem adat, maupun sanggul modifikasi dengan tatanan yang lebih modern. Perpaduan keduanya mampu menghadirkan kecantikan sempurna yang sesuai dengan busana yang dikenakan sang pengantin.

baca juga : Rambut Indah Menjelang Pernikahan

Ketika acara selesai, tamu-tamu beranjak pulang, pengantin pun bersiap membersihkan diri setelah hari yang melelahkan. Selain menghapus riasan di wajah, satu hal yang cukup sulit adalah mengembalikan rambut kepada bentuk semula. Sesederhana apapun bentuk sanggul Anda, sudah pasti rambut akan disasak juga disemprot hair spray. Rambut dalam kondisi kaku, keras, kusut dan tak beraturan, sementara Anda sudah teramat lelah dan ingin segera beristirahat. Apa yang harus dilakukan? Beberapa pengantin memilih tidur dan merapikan rambut mereka esok pagi. Namun sebagian lagi tak dapat tidur dalam kondisi seperti ini, sehingga memilih segera merapikannya sebelum beristirahat dan memejamkan mata.

Sebenarnya tidak masalah apakah Anda memilih langsung merapikan rambut atau menundanya hingga besok pagi. Yang perlu diingat adalah hati-hati dalam mengurai si rambut kusut. Jangan sampai karena tidak sabar, Anda justru merusak keindahan rambut. Menurut Gigih Santoso, salah satu makeup artist yang biasa menangani pengantin tradisional, ada beberapa tahapan yang harus dilakukan untuk mengurai si rambut kaku dan kusut ini.

  • Pertama taburkan bedak bayi pada rambut untuk mempermudah melepaskan bekas sasakan
  • Gunakan sisir bergigi jarang untuk mengurai bekas sasakan. Jangan gunakan sisir bergigi rapat karena akan membuat rambut yang sedang kaku menjadi rontok. Bila tidak ada sisir bergigi jarang, gunakan jari tangan untuk mengurai sasakan.
  • Setelah sasakan terurai, keramas dengan menggunakan conditioner terlebih dahulu untuk membuat rambut menjadi halus. Setelah dibilas dengan air dingin, baru gunakan shampoo dan terakhir kembali gunakan conditioner.
  • Dalam keadaan rambut masih setengah basah berikan vitamin, baru selanjutnya dikeringkan.

Ada sedikit tambahan dari Akky, pemilik Akky Salon, setelah menggunakan conditioner, tambahkan hair spa sebagai penyeimbang setelah proses sasak dan penggunaan hair spray, untuk menghindari rambut menjadi kering.

Nah, itulah beberapa tips merawat rambut setelah disanggul. Baca terus tips pernikahan menarik dari blog Weddingku untuk membantu Anda menjelang hari pernikahan.

Foto Dok. Istimewa

LEAVE A COMMENT

BACK
TO TOP