Apa Tema Pesta Pernikahan Impian Kamu? Ini Inspirasinya!

Pesta pernikahan Ivan & Prajna | Venue: Villa Karang Putih | Foto: Terralogical

Tema pesta menjadi salah satu unsur pernikahan yang perlu dipikirkan matang-matang oleh kedua calon pengantin. Kenapa? Karena tema tersebut akan menciptakan suasana pesta yang memberikan rasa nyaman dan menyenangkan bagi Anda berdua dan para tamu undangan. Selain itu, tema dan dekorasi pesta yang tepat juga akan masuk ke dalam dokumentasi pesta pernikahan dan dapat menjadi cerita bagi anak cucu Anda kelak.

Biasanya calon pengantin wanita sudah mempunyai mimpi tersendiri akan seperti apa pesta pernikahan yang ia ingini bersama dengan calon suami yang ia cintai. Tema pesta kebun biasanya menjadi salah satu tema yang paling banyak dipilih, karena bunga-bunga yang indah identik dengan kecantikan dan romantisme pesta pernikahan itu sendiri. Namun, ada banyak tema yang bisa menjadi inspirasi yang dapat diadaptasi menjadi tema pesta pernikahan Anda. Apa saja? Yuk, simak artikel berikut ini.

Pesta Pernikahan: Renato & Fenny | Foto: Lumilo Photography | Venue: Alila SCBD

Tema Pesta Pernikahan Industrial

Untuk pesta pernikahan di zaman now era yang baru ini, tema pesta pernikahan ala gaya industrial rasanya cocok. Team ini awalnya banyak digunakan untuk desain kafe atau restoran, tapi konsep yang kental dengan gaya setengah jadi dengan pilar metal, dekorasi kayu, dan kaca-kaca tinggi dengan pencahayaan alami banyak diminati sebagai tema pesta pernikahan. Kaca-kaca tingi menciptakan suasana yang luas dan terang, dekorasi yang unik dengan kain-kain monocolor atau pola-pola unik akan menciptakan suasana elegan, dan untuk menambah kesan segar, kolaboroasikan dengan gaya rustic menggunakan bunga-bunga segar dan aksentuasi kayu.

Pesta Pernikahan Ivan & Prajna | Planner: Varawedding | Catering: Amazing Bali Catering

Tema Rustic yang Glamour

Beberapa tahun lalu, tema rustic menghiasi banyak pesta-pesta pernikahan dan event-event lainnya. Dengan beragam unsur kayu kesan back to nature kembali diangkat lewat tema ini. Setelah beberapa lama tenggelam, tema ini menjadi pilihan banyak calon pengantin untuk pesta pernikahan kecil dan intimate. Namun, diberi sedikit twist agar terdapat unsur warna yang menonjol dan menjadikan pesta Anda terlihat glamour, misalnya warna oranye yang terlihat bold di antara warna-warna lain di tema tersebut.

Pesta Pernikahan Ashlee & David | Venue: Alila Villas Uluwatu | Foto: Axioo

Tema Pesta Bertabur Bintang

Pesta pernikahan tak harus digelar saat siang. Malam yang bertaburan bintang juga bisa membuat hari spesial Anda makin berkesan. Gelapnya malam di halaman akan terasa lebih indah saat Anda mau menambahkan beberapa lampu fairylights bak taburan bintang. Tanpa banyak hiasan bunga, kerlap-kerlip bintang dan lampu warna pun sudah bisa membuat pernikahan Anda tak mudah terlupakan. Anda juga bisa meminta dekorator pesta pernikahan untuk menutup ruangan tempat pesta dengan kain hitam dan menghiasnya dengan fairylights untuk menciptakan ambians malam hari yang penuh dengan bintang.

Venue: Amankila

Tema Pesta Pernikahan di Pantai Tropis

Daerah tropis identik dengan pantai. Jadi, tempat yang paling pas untuk menggelar tema tropical wedding apalagi kalau bukan pantai. Tema ini bisa dilaksanakan hanya dengan menggunakan tenda dan beberapa kursi yang dilapisi kain. Lalu, hiasi dekorasi sekitar resepsi Anda dengan bunga warna-warni. Atau untuk acara pemberkatan, dengan dekorasi yang sederhana berlatar belakang laut biru, Anda tinggal menambah detail-detail pesta untuk para tamu Anda, seperti payung atau kipas agar tamu tidak kepanasan.

Venue: Bulgari Hotels & Resorts Bali | Decor: Silverdust Decoration

Tema Pernikahan Pesta Kebun

Pesta pernikahan di taman atau di kebun seakan menjadi mimpi banyak calon pengantin khususnya pengantin wanita. Melangsungkan resepsi pernikahan di taman yang asri seakan menciptakan suasana romantis tersendiri yang tak terlupakan bagi kedua mempelai dan tamu-tamu undangannya. Namun, pesta kebun sangat tergantung dengan cuaca atau musim Anda melangsungkan pesta pernikahannya. Untuk itu, Anda bisa memindahkan mimpi pesta kebun Anda ke dalam ruangan dan mendekornya dengan tema pesta kebun impian Anda.

LEAVE A COMMENT

BACK
TO TOP