Persiapan Wedding Ketika PSBB? Ini Peran Wedding Planner Yang Harus Calon Pengantin Tahu

Penggunaan jasa wedding planner memang bukanlah hal yang baru dalam mempersiapkan wedding. Dari membantu proses budgeting, pemilihan vendor bahkan susunan acara pada hari-H dapat dibantu oleh Wedding Planner. Jasa wedding planner ini juga bisa menjadi salah satu pilihan buat kamu yang menginginkan partner diskusi untuk masalah perencanaan pernikahan. Berikut adalah peran Wedding Planner yang bisa Anda pertimbangkan khususnya di masa pandemi ini.

Memberikan Info Terbaru Tentang Pernikahan

Pada masa pandemi seperti ini, banyak kegiatan yang terpengaruh oleh kebijakan pemerintah salah satunya adalah pelaksanaan wedding yang diatur baik dalam batasan, cara pelaksanaan, bahkan waktu pelaksanaannya. Hal ini masih terus mengalami perubahan menyesuaikan dengan keadaan yang berlangsung sehingga aturan yang ter-update adalah hal yang wajib untuk kamu ketahui. Selain itu berita hoax yang sering muncul juga harus dikonfirmasi kebenarannya. Wedding planner hadir untuk membantu Anda memastikan hal tersebut. Seorang wedding planner yang bekerja di bawah badan resmi perusahaan pasti memiliki akses lebih mengenai informasi terbaru tentang Pandemi yang akurat dan dapat dipercaya, maka dari itu jika Anda mendapat kabar atau ingin tahu kabar terbaru, segera tanyakan ke wedding planner Anda.

Menyarankan Konsep Wedding

Pada masa pandemi ini pasti akan banyak perubahan yang terjadi yang mempengaruhi pola hidup orang banyak. Di sini Anda pun harus memikirkan bagaimana konsep wedding yang dapat membuat keluarga dan tamu merasa nyaman ketika menghadiri pesta pernikahan Anda. Untuk membantu mengkonsep wedding sesuai dengan kondisi saat ini wedding planner yang sudah terlatih dan profesional akan memberikan masukan dan saran tentang bagaimana konsep wedding yang pas untuk pesta pernikahan Anda.

Menjembatani Calon Pengantin dengan Vendor

Vendor adalah komponen penting pada saat kamu mempersiapkan pernikahan. Dibutuhkan banyak waktu diskusi dan pertimbangan sebelum akhirnya calon pengantin bisa memutuskan untuk memilih vendor yang tepat. Bahkan setelah memilih vendor diskusi lanjutan untuk pembahasan konsep pun masih menjadi salah satu pekerjaan rumah besar dalam mempersiapkan pesta pernikahan. Karena pandemi ini, untuk proses komunikasi dengan vendor pun menjadi hambatan yang harus dipikirkan. Tapi tenang, wedding planner dapat membantu Anda untuk berkomunikasi dengan vendor bahkan mengadakan diskusi via meeting online sesuai dengan kebutuhan, sehingga tidak akan terjadi salah persepsi antara calon pengantin dan vendor pilihannya.

Teks oleh: IKK Wedding

Foto oleh: Mindfolks Wedding

LEAVE A COMMENT

BACK
TO TOP