Wardah Fashion Award 2017 Diselenggarakan Kedua Kalinya

Wardah tidak pernah meninggalkan komitmennya untuk senantiasa mendukung perkembangan dunia fashion Indonesia yang dipayungi oleh program Wardah Fashion Journey. Tidak hanya desainer yang telah punya nama, Wardah pun concern pada desainer pemula. Dibalut dalam ajang Jakarta Fashion Week 2018, Wardah kembali menyelenggarakan Wardah Fashion Award 2017 untuk kedua kalinya pada tanggal 27 Oktober 2017 di Atrium - Senayan City, Jakarta.

Salman Subakat selaku Chief Marketing Officer Wardah menjelaskan tujuan dari penyelenggaraan Wardah Fashion Award untuk menjaring desainer-desainer pemula dan membantu mengembangkan bakat yang mereka miliki. Selain itu, mereka pun mendapat edukasi tentang bisnis fashion sehingga dapat mempersiapkan menjadi seorang fashionperneur di masa depan.

Untuk menemukan desainer yang betul-betul berbakat, roadshow pun diadakan di empat kota dengan kota pertama di Denpasar, lalu dilanjutkan di Surabaya, Bandung dan terakhir Jakarta. Dari ratusan peserta yang mendaftar, terpilih 25 semi finalis yang kembali diseleksi hingga tersisa 12 orang finalis yang berhak untuk menampilkan dua karya busananya pada Wardah Fashion Award 2017.

Dengan dipandu Ben Kasyafani sebagai host, Wardah Fashion Award 2017 dimulai dengan memperkenalkan para juri yakni Barli Asmara (fashion designer), Carolina Septerita (Head of Make Up Artist Wardah), Ai Syarif (Creative Advisor JFW 2018), Berlian Nandiasa (Buyer of Designers Zalora Indonesia) dan juri tamu Norma Hauri (fashion desainer). Barli Asmara sebagai juri sekaligus mentor yang membimbing kedua belas finalis, mengungkapkan dalam menentukan pemenang berdasarkan orisinalitas ide, kreativitas, teknik pembuatan, serta inspirasi dari karya yang dibuat.

Setelah berdiskusi dengan berbagai pertimbangan, tepat di hari yang sama diumumkan siapakah para pemenang yang berhasil membawa pulang uang tunai dan produk dari Wardah. Dimulai dari pemenang Social Media Savvy of Best Fashion Designer Wardah Fashion Award 2017 jatuh pada Regina Mustafa (Jakarta), disusul Dhiya Fajri (Jakarta) sebagai 2nd Runner Up Winner of Best Fashion Designer Wardah Fashion Award 2017 dan Tria Jatnika (Bandung) 1st Runner Up Winner of Best Fashion Designer Wardah Fashion Award 2017. Dan yang paling ditunggu-tunggu pengumuman siapa pemenang pertama yang diraih oleh Elsa (Jakarta). Pemenang pertama tidak hanya membawa pulang uang senilai 20 juta tetapi juga berkesempatan untuk berkolaborasi dengan Brand White by Barli Asmara yang dijual secara online di Zalora.co.id. Sementara pemenang urutan kedua ditempati Maghfira Maulani (Jakarta) dan pemenang ketiga oleh Jualliane Lieyanto (Surabaya).

Foto: Dok. Wardah

LEAVE A COMMENT

BACK
TO TOP