Cara Ketahui Mulai Kapan Wedding Planner Dibutuhkan

Kebutuhan setiap calon pengantin berbeda-beda. Merasa tidak ingin repot mengurus persiapan menjadi faktor penentu kapan wedding planner atau wedding organizer mulai diperlukan kehadirannya. Sebelum berlanjut, perlu diketahui perbedaan wedding planner yang mengurus pernikahan lebih dini sejak awal mencari vendor, sementara wedding organizer lebih bersifat teknis pada hari-H. Memiliki kesamaan tugas dalam menyiapkan pernikahan, perbedaannya terletak pada waktu persiapan mulai dilibatkan.

Sejak awal persiapan
Alasan pekerjaan menjadi faktor eksternal yang sulit ditinggalkan atau dibagi fokusnya dalam mengurus pernikahan. Agar tidak terjebak masalah waktu yang sulit dibagi, wedding planner sangat membantu menggantikan tugas calon pengantin. Dari awal mencari vendor bahkan lebih mendasar lagi untuk mencari tahu konsep apa yang selama ini diinginkan calon pengantin. Wedding planner berpengalaman biasanya dapat dikenali dari cekatan bertindak hingga memberi saran dan masukan pada calon pengantin.

Petengahan persiapan
Apabila di pertengahan pesiapan mulai menemui kesulitan untuk mengetahui seberapa banyak progress yang dicapai masing-masing vendor. Mulai dari koordinasi dengan satu per satu vendor bahkan hingga technical meeting untuk mengkoordinasikan seluruh vendor. Menyita waktu sudah tentu, belum lagi kadang muncul masalah baru dengan vendor yang berlaku tidak sesuai perjanjian. Agar tidak semakin berantakan, wedding planner sangat diperlukan di waktu genting seperti itu.

Di hari-H
Memiliki banyak keluarga yang dapat diandalkan menjadi kelebihan yang dapat dimaksimalkan sebagai panitia pengurus. Tim panitia keluarga dapat dimintai tolong untuk membantu mengorganisir persiapan, sementara di hari-H dapat menggunakan jasa wedding organizer. Agar anggota keluarga tetap dapat menikmati jalannya acara tanpa harus mengurus laju acara secara teknis.

Foto: Dok. Istimewa

LEAVE A COMMENT

BACK
TO TOP