Langkah Penting Untuk Mengetahui Konsep Makeup Anda di Hari Pernikahan

Wedding makeup atau makeup untuk pernikahan tak selamanya harus tebal dan glamor. Seringkali, tampilan natural makeup justru mampu membuat Anda terlihat menawan. Apapun konsep makeup Anda, ada hal penting yang perlu Anda ketahui untuk membuat Anda terlihat wah di hari pernikahan, maupun di dalam foto dan video pernikahan Anda.

Weddingku.com membagi rahasia untuk membuat riasan Anda bertahan dan terlihat tanpa cela sepanjang hari.

1. MAKEUP TRIAL
Kulit yang bagus merupakan modal utama untuk makeup Anda. Untuk membuat kulit Anda bagus dan siap untuk wedding makeup, lakukan perawatan yang sesuai untuk jenis kulit atau masalah kulit Anda.

Hal lain yang wajib dilakukan adalah makeup trial. Langkah ini perlu untuk mendapatkan makeup artist yang cocok dan sesuai dengan keinginan Anda. Masing-masing makeup artist memiliki teknik dan rahasia yang berbeda. Karenanya lakukan trial di beberapa bulan sebelumnya untuk mendapatkan makeup impian Anda.

2. ADDING MORE MAKEUP THAN USUAL
Mengaplikasikan makeup pengantin memang sangat berbeda dengan makeup sehari-hari. More is more. Anda pasti ingin riasan wajah Anda terlihat sempurna di dalam foto dan video pernikahan. Walaupun konsep natural makeup menjadi pilihan, biarkan sang makeup artist menambahkan ketebalan warna pada bibir, mata, maupun pipi. Karena pada saat foto, lighting yang digunakan fotografer akan membuat warna dan tekstur kulit terlihat lebih jelas.

Karenanya, tak ada salahnya setelah Anda melakukan makeup trial, lanjutkan dengan sesi foto untuk melihat hasil riasan. Masih ada waktu jika Anda ingin mengoreksi jika hasil riasan belum sesuai dengan impian Anda.

3. NATURAL LOOK
Banyak pengantin memilih tampilan natural makeup. Untuk konsep ini contouring adalah cara untuk memamerkan wajah Anda, meninggikan pipi dan membuatnya terlihat flawless.

Untuk konsep soft, tak ada salahnya membuat riasan mata agak heavy setelah itu lanjutkan dengan warna bibir. Warna silver pada mata akan membuat mata terlihat memukau dan stunning. Pilih warna pink yang lembut pada bibir untuk menyelaraskan riasan mata. Konsep ini membuat Anda cantik natural pada hari pernikahan.

4. HEAVY AND DRAMATIC
Untuk kesan heavy dan dramatis pada riasan wajah, menggunakan lipstik warna merah pada konsep rias merupakan langkah tepat jika ingin mendapatkan statement bold dan glamor.

Untuk memperkuat konsep ini, berikan efek gelap atau smokey di warna mata. Jangan lupa goreskan eyeliner yang akan menambah pesona cantik Anda.

Selamat bereksperimen dan membuat diri Anda terlihat cantik dan elegan selama pesta pernikahan.

Teks Dini Nur Hardini
Photo: Pexels.com

LEAVE A COMMENT

BACK
TO TOP