Gaun Pengantin, Sewa, Beli, atau Buat Baru?

Pernikahan adalah peristiwa sekali seumur hidup. Karenanya, wajar bila setiap calon pengantin, terutama wanita, ingin tampil sempurna di hari paling istimewa tersebut. Untuk tampil sempurna, gaun pengantin selalu memegang peranan paling penting bagi calon pengantin wanita. salah memilih model gaun, pupuslah sudah harapan mewujudkan kesempurnaan tersebut.

Berkaitan dengan kesempatan sekali sumur hidup itulah, kini para calon pengantin wanita kerap berpikir, mana yang terbaik untuk mereka, menyewa gaun pengantin, membeli, atau justru membuat yang baru dengan desain yang mereka impikan. Ada beberapa hal yang dapat Anda pertimbangkan sebelum mengambil keputusan. Simak ulasannya berikut ini:

  1. Menyewa Gaun Pengantin

Seindah apapun gaun pengantin, ia hanya akan dikenakan sekali dalam seumur hidup. Padahal bila menilik harganya, bisa dikatakan cukup mahal, tergantung model dan bahannya tentu saja. Untuk mengakomodasi kebutuhan calon pengantin dengan anggaran terbatas, maka saat ini cukup banyak butik yang khusus menyewakan gaun pengantin.

Dengan menyewa gaun pengantin, Anda tak perlu repot merawat ataupun mencucinya, cukup dikembalikan ke tempat penyewaan setelah pesta pernikahan usai. Cukup praktis bukan? Namun ada beberapa kelemahan dari alternatif ini, pertama modelnya mungkin tidak terlalu banyak sehingga sulit bagi Anda untuk lebih eksplor. Kedua, ukurannya pun terbatas. BAgi Anda yang memiliki tubuh terlalu kecil atau terlalu besar, mungkin akan sedikit kesulitan menyewa baju pegantin. Meski gaun tersebut dapat diperbesar atau diperkecil, namun tentu saja perubahannya tidak dapat terlalu banyak.

  1. Membeli Gaun Pengantin

Dengan membeli gaun pengantin, Anda akan memilikinya seumur hidup. Terutama bila gaun tersebeut merupakan gaun dengan model yang Anda impikan selama ini. Tentu menyenangkan untuk memiliki dan melihatnya kembali sewaktu-waktu. Dan Anda tak harus melihat gaun kesayangan dikenakan oleh orang lain di hari istimewa mereka nantinya.

Selain itu, meski menyewa gaun pengantin lebih murah daripada membeli, namun biasanya range harganya tidak terlalu jauh. Sehingga sebenarnya bila Anda begitu menyukai gaun tersebut, akan lebih murah bila Anda membeli. Namun ingat, untuk menjaga gaun tersebut tetap cantik, Anda harus mau merawatnya, menyimpannya di tempat yang benar, menyuci dan menyetrika secara berkala, serta menjemurnya sesekali agar tidak lapuk.

  1. Membuat Gaun Pengantin

Dengan membeli atau menyewa gaun pengantin, Anda akan mendapatkan gaun dengan model yang sudah ada. Namun bila membuat gaun yang baru, maka modelnya pun terserah Anda. Anda tinggal mendatangi desainer gaun, menyampaikan apa yang Anda inginkan, seperti apa model yang diimpikan selama ini, lalu desainer akan mendesain sesuai keinginan dan sesuai karakter tubuh Anda.

Dengan cara ini, Anda akan mengenakan gaun yang dibuat khusus untuk Anda di hari istimewa nanti. Mulai dari pemilihan model, bahan, dan detail lainnya bisa Anda diskusikan langsung dengan desainer. Satu hal yang menjadi kekurangan dari alternatif ini adalah harganya cukup mahal, bisa di kisaran puluhan hingga ratusan juta rupiah. Untuk itu, terkadang ada alternatif lain yang diajukan oleh desainer kepada calon pengantin, yaitu sewa perdana.

Dengan sewa perdana ini, gaun yang dibuat memang khusus untuk Anda, namun Anda tidak perlu membelinya cukup membayar sewa sebagai orang pertama. Selanjutnya gaun ini dapat disewakan kepada calon pengantin lain yang tertarik, tentu saja dengan harga sewa yang lebih murah. Karena ia tidak membuat dari awal, dan hanya mengenakan gaun yang sudah pernah Anda kenakan sebelumnya.

Jadi, kembali kepada Anda, akan memilih cara yang mana untuk mendapatkan gaun pengantin tercantik yang menampilkan kecantikan sempurna Anda di hari pernikahan nantinya.

Foto : Dok. Istimewa

LEAVE A COMMENT

BACK
TO TOP