Indahnya Rias Pengantin Kutai Antakesuma

Dalam babak Khatulistiwa pada pagelaran `Merajut Nusantara`, Pulau Borneo mendapat tempat menampilkan wujud rias pengantin dari Samarinda, Kutai dan Banjarmasin. Kebetulan Ida Zairinita sebagai perias dan Harpi Melati didapuk sebagai perias untuk ketiga daerah tersebut.

Ibu Ida berbagi sejarah asal usul aksesori adat yang berkaitan erat dengan masa kerajaan, dimana Putri Raja Kutai yang memiliki rambut panjang diikat tanpa disanggul dengan lilitan rambut emas. Bermahkotakan sekar suhun yang di belakangnya dihias lagi dengan papan sekepeng dan kerno. Keunikan dari rias pengantin Kutai Antakusuma ini juga terdapat pada kalung yang hanya boleh dipakai keturunannya yang disebut kalung uncal.

Dalam pagelaran tersebut kebaya silver dari Vera Kebaya terbalut dengan kain bawahan emas yang menserasikan dengan hiasan kepala yang juga berwarna emas. Kebaya tanggung dengan aksen belahan pinggir yang mewah full kristal.

Anda dapat menyaksikan tayangan "Merajut Nusantara" di sini

Foto: Darwis Triadi

LEAVE A COMMENT

BACK
TO TOP