Souvenir Berbahan Leather Lebih Multiguna bagi Para Tamu

Calon pengantin saat ini semakin pandai dan begitu memperhatikan kepentingan para tamunya. Termasuk pada souvenir yang tidak sembarangan dipilih tanpa alasan seperti nilai pakainya, atau estetika dari souvenir yang diberikan. Di antara banyaknya pilihan souvenir yang sama berdaya pakai, pouch berbahan leather atau kulit sintetis merupakan souvenir yang sudah mulai banyak dipilih para calon pengantin. Ada begitu banyak alasan mengapa souvenir tersebut dipilih di antaranya berikut ini.

Miliki nilai guna

Pouch multifungsi tempat menaruh berbagai benda yang setiap hari dipakai dan harus selalu ada di tas. Bagi wanita pouch dari bahan kulit sintetis sangat berguna yang dapat diisi dengan peralatan makeup dari lipstik yang biasanya bukan hanya satu tetapi beberapa warna lipstik, eyeliner, eyebrow, mascara dan lainnya. Tidak lagi tercecer, souvenir yang diberikan dapat dimanfaatkan tamu yang menerimanya.

Bentuk dan ukuran beragam

Ada berbagai bentuk dan ukuran yang ditawarkan setiap vendor souvenir. Dari bentuknya yang mirip lipatan amplop, ukuran besar juga tersedia yang cocok digunakan untuk berpergian jauh.

Tidak terlalu mahal

Tergantung ukuran dan kualitas kulit yang dipakai, harga akan semakin mahal seiring ukurannya yang semakin besar serta bahan kulit yang berkualitas. Sehingga variasi harganya dapat disesuaikan dengan bujet yang dianggarkan.

Hadiah hamper bridesmaid dan groomsmen

Tidak lagi perlu pusing memikirkan apa yang harus diberikan pada bridesmaid dan groomsmen, karena pouch berbahan kulit ini cukup baik diberikan dalam kemasan yang unik dalam sebuah kotak. Untuk memisahkan mana pouch untuk bridesmaid dan groomsmen dapat dibedakan dari warnanya atau bentuknya.

Foto:Dok. Istimewa

LEAVE A COMMENT

BACK
TO TOP