Momen Bulan Madu Istimewa? Yuk, Rencanakan Ini

Anda sedang merencanakan bulan madu Anda bersama dengan pasangan sekarang atau mulai memikirkan aktivitas apa yang akan Anda berdua lakukan nanti jika berbulan madu. Namun, pertama-tama tentukan dulu Anda berdua ingin kemana, karena apakah itu akan ke gunung, ke laut, negeri tropis ataupun di musim dingin, akan ada aktivitas tersendiri yang tentunya sangat istimewa bagi Anda berdua. Dimanapun Anda akan berbulan madu, momen-momen tersebut pastinya akan menjadi saat-saat privat dan personal bagi Anda bersama dengan pasangan. Masa-masa menjadi pengantin baru yang penuh dengan cinta tentunya akan menjadikan bulan madu Anda menjadi begitu berkesan dan tak terlupakan. Namun, jangan salah, ada pula masa-masa di bulan madu Anda lelah dan ingin beristirahat atau merasa bosan. Banyak pasangan yang tidak mengakui kalau sebenarnya bulan madu adalah hanya bagian dari bentuk perjalanan berlibur saja karena tidak ada yang istimewa selain bersama dengan pasangan yang Anda cintai. Anda dapat merencanakan sesuatu yang istimewa dan tidak terbawa perasaan bosan. Bagaimana caranya? Rencanakan ini!

Cari Waktu Menjadi Normal

Siapa yang tidak ingin berbulan madu di pulau yang begitu privat di Maldives misalnya. Namun, apakah Anda berdua siap untuk tinggal beberapa hari di suasana yang begitu sepi, senyap, dan hanya ada Anda berdua di satu villa di tengah-tengah laut? Jika Anda berdua berasal dari kota besar yang sibuk seperti Jakarta, suasana yang begitu senyap bisa membuat Anda stress atau sebaliknya Anda berpikiran positif untuk menjadikan momen ini sebagai waktu beristirahat bersama dengan pasangan setelah lelah mengurus dan mempersiapkan pesta pernikahan. Namun, jika Anda merasa tidak tahan dengan kesunyian dan kesenyapan yang ditawarkan oleh suasana sekitar Anda, carilah daerah ramai untuk sejenak menormalkan perasaan Anda. Jangan malah bersungut dan malah menjadikan suasana bulan madu Anda tidak nyaman karena hal tersebut.

Merencanakan Sendiri Perjalanan Bulan Madu

Anda dapat dengan mudah mencari agen perjalanan untuk mengatur perjalanan bulan madu Anda. Kenapa tidak mengaturnya dan merencanakannya sendiri? Memang butuh waktu dan terkadang membuat pusing, namun segala kemudahan telah tersedia secara online untuk Anda tinggal mencari informasi, memesan tempat tinggal di daerah tujuan, serta mencari harga tiket dan juga membookingnya. Merencanakan dan melakukan sendiri perjalanan bulan madu Anda akan menjadikan Anda tahu keinginan, kesukaan, serta apa yang ingin Anda lakukan di sana berdua. Sehingga jika terjadi perubahan sesuatu, Anda bisa langsung mengambil keputusan untuk mengganti atau membatalkan hal itu tanpa harus mencari-cari nomer telepon agen perjalanan Anda dahulu.

Meniru Perjalanan Bulan Madu Pasangan Lain? No!

Paling mudah adalah meniru apa yang sudah dilakukan atau dibuat orang lain. Apalagi Anda terinspirasi dari tempat yang pasangan lain kunjungi lewat sosial media. Terinspirasi dari perjalanan bulan madu orang lain memang boleh saja, tapi belum tentu apa yang mereka jalani akan cocok dengan apa yang Anda dan pasangan harapkan. Masing-masing punya keinginan sendiri-sendiri, punya bujet yang berbeda, dan punya tujuan bulan madu itu sendiri yang tidak sama dengan pasangan lain. Jadi cobalah, walaupun agak repot, merencanakan bulan madu Anda sendiri. Tidak susah kok! Percaya deh, dengan merencanakannya sendiri, Anda akan mendapat kepuasan tersendiri dan pastinya akan menjadikan rangkaian persiapan pesta pernikahan dan perencanaan bulan madu jadi satu rangkaian dari hidup Anda yang tak terlupakan.

Ingin mendapatkan momen bulan madu yang istimewa? Cobalah untuk menciptakan momen istimewa itu mulai dari saat Anda dan pasangan merencanakannya bersama.

Foto : Dok. Istimewa

LEAVE A COMMENT

BACK
TO TOP